Bantal Setiamu


 Yulian Dwi Enno-

Terdapat banyak kegelisahan dan kesedihan yang tak selalu bisa kamu ungkapkan kepada orang lain. Tidak, mungkin saja kamu sudah mengungkapkannya dengan baik, tetapi mereka tetap saja tak dapat memahami apa yang kamu rasakan. Sepertinya tidak juga, mungkin mereka memahami apa yang kamu rasakan, tapi mereka tak bisa menjadi pendengar setiamu. Lalu, kamu hanya bisa meyakini bahwa bantalmu lah yang setia menemani kegelisahan dan kesedihanmu setiap harinya. Mungkin bantalmu tidak mengerti apa yang kamu maksud dan kamu rasakan, tapi ia tidak pergi dan tetap menemani, kini dan nanti.


Beruntunglah jika kamu masih bisa deep talk dan sleep call dengan seseorang yang bisa kamu ajak untuk bertukar cerita dan berkeluh kesah. Namun, jika kamu tidak dapat melakukannya, cukup percayakan pada bantal setiamu itu. Meskipun bantal adalah benda mati, tapi ia akan setia menemanimu di kondisi apapun. Bantalmu tak akan pergi kemana-mana, dia akan menemanimu baik suka maupun duka, dan akan mendengarkan celotehan anehmu kapanpun itu, meskipun ia tak mengerti apa maksud darimu. Sekali lagi, meskipun ia benda mati, tapi ia selalu menemani.


Bantal setiamu, ia hadir untuk menemani lelahmu, menjadi pendengar setiamu, dan mengajakmu untuk menyambut pagi dengan semangat yang lebih baru lagi. Terkadang, teman yang kita butuhkan tak selalu berwujud orang, tapi justru benda-benda mati yang tak pernah menghakimi kita dan tetap menemani kita meskipun dalam keadaan yang tidak baik-baik saja. Terkadang, sesuatu yang dipandang sebelah mata itu sebenarnya berharga, bantal contohnya. Pada akhirnya, kalau kamu belum menemukan tempat terbaik untuk bercerita, setidaknya kamu punya bantal yang selalu menemani lelahmu setelah menjalani penatnya hari yang baru saja kamu lewati. Jangan pernah berpikir untuk mengakhiri hidupmu, karena masih banyak orang yang menyayangimu, orang-orang yang ingin melihatmu bahagia, dan orang-orang yang ingin bertemu denganmu di esok hari, percayalah itu.


Masih banyak tempat-tempat indah yang belum kamu kunjungi, masih banyak makanan dan minuman enak yang belum kamu coba, masih banyak lagu bagus yang belum pernah kamu dengar, dan masih banyak alasan kenapa kamu harus terus berjuang. Jika masalah yang kamu hadapi berat, ambilah ruang dan waktu, take your time, tidak apa-apa jika orang lain menghakimimu, tapi jangan sampai kamu menghakimi dirimu sendiri. Lepaskan lelahmu, dan tidurlah dengan bantal setiamu. Sambutlah pagi dengan semangat baru, demi masa depan yang lebih baik lagi. Semangat!


Bantal Setiamu Bantal Setiamu Reviewed by Admin Nomizo.co on Saturday, July 08, 2023 Rating: 5

No comments

Related Posts No. (ex: 9)